4 Daun yang Baik untuk Pakan Alami Kambing
Pakan Alami Kambing
Kambing merupakan salah satu mamalia herbivora, makanan utama kambing di alam liar yaitu rumput dan dedaunan. Pada dasarnya kambing yang dipelihara terdapat dua jenis makanan kambing, yaitu makanan alami dan konsentrat. Kambing penghasil susu maupun daging biasanya akan dibawa untuk makan di padang rumput pada saat cuaca baik dan rumput tumbuh subur, pada saat cuaca buruk kambing akan dikandang dan disediakan makan berupa rumput dan konsentrat. Namun tahukah anda? Memberi makan kambing dengan rumput tidak boleh sembarangan. Peternak harus memperhatikan kandungan rumput pada makanan kambing. Berikut beberapa rumput yang bisa digunakan untuk pakan kambing.
- · Daun singkong
Daun singkong memiliki kandungan protein yang cukup tinggi dan baik untuk makanan kambing. Daun singkong juga berfungsi sebagai anti cacing dan meningkatkan daya tahan pencernaan kambing terhadap mikroorganisme jahat. Ciri-ciri daun singkong yaitu daun lebar dan besar dengan 5 jari serta memiliki pokok batang besar. Menanam singkong juga cukup mudah, hanya dengan menancapkan batang singkong pada tanah, bahkan singkong dapat tumbuh pada berbagai jenis lahan dan dapt hidup pada kondisi ekstrimtanah kering saat kemarau panjang. Hal ayng harus diperhatikan bila memberikan makan kambing daun singkong yaitu sebaiknya daun singkong dibiarkan sehari sampai layu baru bisa digunkan sebagai makanan kambing.
- · Daun turi
Daun turi sangat baik untuk makanan kambing, terutama saat akhir masa kehamilan kambing dan awal masa laktasi. Kandungan protein kasar pada bentuk segar, serat kasar pada bentuk tepung serta memiliki kandungan energi tinggi membuat daun turi kambing cepat gemuk. Daun turi dapat diberikan pada kambing dlam bentuk segar maupun telah di jadikan tepung. Untuk membuat tepung cukup jemur daun turi kemudian digiling dan dapat digunakan sebagai bahan campuran pakan jenis konsentrat. Kelebihan daun ini yaitu daun turi tetap dapat tumbuh subur saat musim kemarau dan rumput sulit didapat.
- · Daun kaliandra
Makanan kambing alami selanjutnya adalah daun kaliandra, kandungan protein pada Daun kalindara yang cukup tinggi membuat daun ini baik untuk makanan kambing. Namun selain kandungan protein yang tinggi, akndungan tannin pada daun ini juga cukup tinggi, sehingga pemberian daun kaliandra sebagai pakan ternak harus dicampur dengan daun gamal atau turi.
- · Daun tersede
Teresede dikenal juga dengan nama gamal. Daun teresede merupaka salah satu makanan kambing yang cukup baik teresede memiliki kandungan serat dan protein yang tinggi. Namun teresede mempunyai bau yang cukup menyengat, sehingga harus disiasati agar kambing mau memakannya, caranya yaitu dengan menjemur teresede sampai layu dan berikan pada kambing pada saat kambing merasa lapar.
Itulah beberapa jenis rumput yang dapat digunakan untuk makanan kambing. Kebutuhan daging dan susu kambing yang cukup tinggi tentunya membuat kambing harus mengkonsumsi makanan dengan kandungan gizi yang baik. Semoga bermanfaat.
0 Response to "4 Daun yang Baik untuk Pakan Alami Kambing"
Posting Komentar